Jl. Basuki Rahmat No. 248 Tuban

Alamat

081249548615 / 082234692194

Telepon

panduoutbound@gmail.com

Email
Outbound Tirto Gumarang Park Magetan

Outbound Tirto Gumarang Park Magetan

Outbound Tirto Gumarang Park Magetan - Tirto Gumarang Park adalah wisata alam yang lumayan baru di Magetan Jawa Timur, berada di lereng kaki gunung Lawu wisata ini berada di ketinggian 1.800 meter diatas permukaan laut (mdpl) menjadikannya memiliki udara yang sangat sejuk dan dingin serta menawarkan pemandangan alam yang memukau.

Baca Juga : Vendor Outbound Gathering di Tawangmangu

Tirto Gumarang Park menawarkan pengalaman liburan lengkap dengan suasana alam yang menyegarkan. Kombinasi rekreasi, restoran, dan resor membuat tempat ini menjadi pilihan ideal untuk bersantai dan menikmati waktu berkualitas bersama orang-orang terdekat

Konsep wisata gumarang park menggabungkan beberapa konsep wisata yang saat ini sedang hits dan di gemari, seperti glamping, camping, resto alam, penginapan wahan rekreasi dan outbound. Dengan fasilitas dan keindahan alam yang ditawarkan menjadikan tirto gumarang menjadi pilihan tepat untuk liburan keluarga dan komunitas.

Lokasi Tirto Gumarang Park

Tirto Gumarang Park berada di Desa Ngancar Kecamatan Plaosan Kabupaten Magetan tepatnya berseberangan dengan pos pendakian gunung lawu via cemoro sewu, berjarak 20 km dari alun-alun Kabupaten Magetan sekitar 45 menit jika ditempuh dengan kendaraan roda 4 namun jika mau datang ke sini dengan rombongan bus juga bisa masuk.

img-1737696076.jpg

Outbound Tirto Gumarang Park Magetan WA 0812-4954-8615

Tiket Masuk

Untuk menikmati keindahan alam dan fasilitas di Tirto Gumarang pengunjung dikenakan tiket masuk sebesar Rp. 20.000 per orang dan parkir mobil Rp. 10.000 dan motor Rp. 5.000 tiket yang cukup terjangkau jika dibandingkan keindahan alam yang di tawarkan.

Baca Juga : Rekomendasi Outbound Wisata Tawangmangu

Fasilitas Tirto Gumarang

Untuk menunjang kenyamanan pengunjung Tirto Gumarang menyediakan berbagai fasilitas yang bisa di nikmati pengunjung seperti : kamar mandi, aula, tempat parkir luas, area bermain anak, spot selfi taman petik strawberry, penginapan dan camping ground.

Selain fasilitas diatas, ada beragam daya Tarik yang menjadikan tirto gumarang rekomended untuk dikunjungi antara lain :

1.       Air Terjun Tirto Gumarang

Taman ini memiliki air terjun kembar dengan ketinggian sekitar 30 meter dan 17 meter. Pengunjung dapat menikmati keindahan alam sambil merasakan kesegaran air terjun. Untuk menikmati air terjun pengunjung harus berjalan kaki cukup jauh dan info yang kami dapat akses menuju air terjun belum sepenuhnya bagus mungkin masih tahap pengembangan

2.       Kebun Stroberi

Pengunjung dapat memetik stroberi langsung dari kebunnya karena sekitar wisata tirti gumarang terdapat beberapa kebun stroberi yang bisa di petik sendiri. Aktivitas ini bisa menjadi pengalaman edukatif dan rekreasi yang menyenangkan, terutama bagi keluarga.

img-1737696102.jpg

Outbound Tirto Gumarang Park Magetan WA 0812-4954-8615

3.       Taman Bunga Dahlia

Taman ini menampilkan keindahan bunga dahlia yang mekar, menyerupai bunga sakura, terutama pada bulan Juni hingga November. Pemandangan ini menjadi daya tarik bagi para pengunjung yang gemar berfoto.

4.       Outbound

Kegiatan outbound sangat cocok untuk meningkatkan kebersamaan kekeluargaan dan Kerjasama tim, serta untuk meningkatkan semangat berorganisasi dan bekerja, outbound di tirto gumarang bervariasi mulai outbound rekreasional sampai training

5.       Wahana Offroad & ATV

Setelah kegiatan outbound bisa di tutup dengan offroad menyusuri rute di lereng gunung lawu. Bagi pencinta petualangan, tersedia wahana offroad dan ATV yang memungkinkan pengunjung menjelajahi hutan tropis di lereng Gunung Lawu.

6.       Camping Ground

Bagi pecinta camping Tersedia area perkemahan bagi pengunjung yang ingin merasakan pengalaman bermalam di alam terbuka dengan pemandangan indah dan udara sejuk. Jika ingin camping, tersedia tenda kapasitas 4 orang yang bisa disewa seharga Rp60.000, matras Rp15.000, dan peralatan masak Rp15.000.

img-1737696427.jpg

Outbound Tirto Gumarang Park Magetan WA 0812-4954-8615

Sewu Crito Cafe

Selain fasilitas penginapan, Tirto Gumarang memiliki Sewu Crito Cafe, sebuah cafe yang menyajikan berbagai menu makanan dan minuman lezat. Cafe ini menjadi tempat yang sempurna untuk menikmati waktu santai sambil memandangi keindahan alam gunung lawu.

Taman luas di Tirto Gumarang Park juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas rekreasi, seperti playground dan ayunan, menjadikannya tempat yang ideal untuk dikunjungi bersama keluarga. Dengan suasana yang sejuk dan menyegarkan, taman ini menjadi daya tarik tambahan bagi para tamu.

Menginap Di Tirto Gumarang

Jika pengunjung ingin menginap namun tidak mau camping Executive Cottage ditawarkan dengan harga Rp500.000 per malam pada hari biasa (weekday) dan Rp650.000 per malam pada akhir pekan (weekend). Harga ini mencakup semua fasilitas eksklusif yang disediakan, membuatnya menjadi pilihan penginapan yang bernilai tinggi. Waktu check-in dimulai pukul 14.00, sedangkan check-out adalah pukul 12.00 keesokan harinya.

Dari Executive Cottage, tamu dapat menikmati pemandangan spektakuler Gunung Lawu yang menjulang megah dan Bukit Mongkrang yang hijau. Panorama ini memberikan ketenangan dan suasana menenangkan yang sempurna untuk melepas penat. Kombinasi antara keindahan alam dan fasilitas yang memadai menjadikan Tirto Gumarang Park destinasi ideal untuk semua jenis liburan, baik bersama pasangan, teman, maupun keluarga.

img-1737696463.jpg

Outbound Tirto Gumarang Park Magetan WA 0812-4954-8615

Paket Outbound Gumarang Park

Outbound adalah kegiatan yang dilakukan di luar ruangan untuk mengembangkan diri dan tim. Kegiatan ini biasanya dilakukan dengan permainan dan tantangan yang dirancang untuk menguji ketahanan fisik, mental, dan emosional.

Manfat outbound untuk karyawan dan tim organisasi :

1.       Mempererat hubungan antar karyawan dan tim

2.       Meningkatkan kekaraban lintas jabatan

3.       Membangun Kerjasama tim yang solid

4.       Mendorong tumbuhnya indpirasi baru

5.       Ajang refreshing bagi karyawan

6.       Memperbaiki kesenjangan atau konflik

Begitu besar manfaat outbound bagi organisasi dan Perusahaan sehingga banyak Perusahaan yang selalu mengagendakan kegiatan outbound untuk karyawan dan timnya agar semakin kompak dan solid dalam melaksanakan tanggung jawab dan pekerjaannya.

Jika anda ingin melaksanakan kegiatan outbound bisa konsultasi dengan kami WA 0812-4954-8615

 


Komentar

  • Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar